Permintaan Vaksin Influenza Meningkat di Tengah Kekhawatiran Super Flu

Okezone • Wed, 07 Jan 2026 22:17

63
Permintaan Vaksin Influenza Meningkat di Tengah Kekhawatiran Super Flu

JAKARTA - Dokter memperlihatkan vaksin influenza Flubio di Klinik Pratama Dermaga Raya, Jakarta, Rabu (7/1/2026). Permintaan vaksin influenza meningkat, menyusul laporan kasus super flu yang memicu kekhawatiran publik. amp;nbsp; Gejala infeksi Superflue ini biasanya mirip flu biasa yaitu demam, batuk, pilek, hingga sakit tenggorokan. Meskipun beberapa laporan menyebutkan gejalanya dapat muncul lebih tiba-tiba dan berat dibanding influenza musiman biasa. amp;nbsp; Sementara, Kementerian Kesehatan mencatat terdapat 62 kasus influenza A (H3N2) subclade K atau superflu di Indonesia selama periode Agustus-Desember 2025 dengan mayoritas kasus terjadi pada perempuan dan anak-anak. amp;nbsp; Kemenkes menegaskan situasi nasional masih terkendali dan varian ini tidak menunjukkan peningkatan keparahan penyakit dibanding clade influenza lain yang sudah dikenal.

Read More...

User's comments

^